English English Indonesian Indonesian
oleh

Wadah Jejaring dan Pemberdayaan UMKM

SMES & Financing Expo 2024

FAJAR, MAKASSAR- Pemkot Makassar kembali menggelar Medium-Sized Enterprises (SMES) & Financing Expo 2024. Kegiatan yang diinisiasi Dinas Koperasi dan UMKM ini digelar di Trans Studio Mall 29 Februari-2 Maret 2024.

Tujuannya untuk memberdayakan dan menumbuhkan iklim usaha, yang mendukung pengembangan UMKM. Juga memberdayakan ekonomi dan produktivitas masyarakat.

Pj Sekot Makassar, Firman Hamid Pagarra mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya pemkot untuk membuka peluang UMKM yang sudah diinkubasi, juga yang membutuhkan permodalan. Sebab, kegiatan ini juga dihadiri oleh seluruh perbankan di Makassar.

”Tempat ini bisa menjadi peluang bagi UMKM karena bisa bertemu langsung oleh lembaga pembiayaan dan perbankan. Sekaligus bisa menjawab permasalahan yang dihadapi pelaku UMKM,” ucapnya.

Dengan keterlibatan perbankan sebagai partner UMKM, kata Firman, dapat menjadi salah satu langkah strategis untuk membawa UMKM naik kelas dan meningkatkan kapasitas usahanya serta memberi ruang terhadap fasilitas kemitraan dan promosi produk.

Sesuai program strategis Pemkot Makassar yakni pemberdayaan UMKM di Lorong Wisata yang telah terbentuk sebanyak 2.000 Lorong. Tak hanya itu, dalam kesempatan tersebut Firman juga menyampaikan terkait adanya program prioritas dari pemerintah pusat yang diinisiasi langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo.

”Saya harap dengan tiga program prioritas itu perbankan bisa mengambil bagian dalam menyukseskan program tersebut kedepannya,” ujarnya.

News Feed