English English Indonesian Indonesian
oleh

Merawat Napas Terumbukarang Bontosua

Dia percaya bahwa tindakan kolaboratif akan menjadi “krusial” untuk mendorong restorasi terumbu karang dalam skala besar. Inisiatif kemitraan berskala besar ini menanggapi krisis laut yang mendesak di dunia yang diperkirakan oleh para ilmuwan akan menghapuskan 90 persen terumbu karang pada tahun 2040-an.

Hal ini juga memiliki potensi dampak yang sangat merugikan bagi lebih dari 500 juta orang yang bergantung pada terumbu karang untuk mata pencaharian mereka.The Big Build dirancang untuk menegaskan pentingnya kemitraan lintas sektor untuk memberikan restorasi secara besar-besaran dengan menanam 30.000 fragmen terumbu karang, menggunakan 2.000 reef stars dengan luasan kurang lebih 2500m² selama empat hari.

Giat yang dilaksanakan di Kepulauan Spermonde, tepatnya di Salisi’ Besar – perairan Pulau Bontosua, Kabupaten Pangkep, Sulsel, MARS telah bekerja sama dengan para mitra dalam satu dekade terakhir membangun salah satu program restorasi terumbu karang terbesar di dunia.

Dengan mengumpulkan para mitra dalam The Big Build, MARS ingin memberikan pelatihan lanjutan kepada peserta untuk membantu meningkatkan kapasitas global dalam melaksanakan praktik dan program restorasi dalam skala besar yang berguna untuk mempercepat laju perubahan yang mungkin terjadi.

“Kami mendorong investasi dan membangun koalisi untuk memulihkan terumbu karang adalah hal yang sangat penting. Kami membutuhkan pendekatan terpadu untuk menghentikan gelombang ancaman terhadap lautan kita. Melalui kerja sama dengan masyarakat umum, sektor swasta, LSM, dan komunitas peneliti untuk melakukan restorasi terumbu karang secara langsung serta berbagi pengetahuan, kami yakin kita dapat mempercepat laju restorasi secara global,” bebernya.

News Feed