English English Indonesian Indonesian
oleh

Aliyah Edukasi Warga Ujung Tanah: Cegah Stunting Harus Siap Sejak Masa Sebelum Kehamilan

FAJAR, MAKASSAR — Anggota Komisi IX DPR RI, Aliyah Mustika Ilham bersama BKKBN gelar promosi dan KIE program percepatan penurunan stunting di wilayah khusus. Kegiatan tersebut dilaksanakan Kecamatan Ujung Tanah, Senin, 18 September 2023.

Dalam kesempatan itu, Aliyah Mustika Ilham menekankan penting memahami usia perkawinan yang ideal. Khusus bagi perempuan, kata dia, minimal berusia 21 tahun.

Menurutnya di usia tersebut perempuan dianggap telah siap baik secara mental maupun fisik untuk berumah tangga. Terlebih dalam menyiapkan diri menjadi seorang ibu agar anak yang dilahirkan nantinya terhindar dari stunting.

“Perlu dipahami bahwa stunting itu dikarenakan kekurangan gizi. Disebabkan calon ibu tidak memperhatikan kandungannya. Ini banyak terjadi karena kondisi tidak siap dari perempuan,” ucapnya di hadapan ratusan warga Ujung Tanah yang hadir.

Legislator Senayan dari Fraksi Demokrat ini memberikan penjelasan bahwa stunting dapat dihindari dengan memberikan perhatian khusus sejak masa sebelum kehamilan hingga 1.000 hari kelahiran. Sehingga kebutuhan tumbuh kembang anak bisa terpenuhi dengan baik.

“Untuk itu sangat dibutuhkan peran orang tua dan lingkungannya. Oleh karena itu saya titipkan pesan BKKBN tolong dibina kader-kader posyandu dan kader-kader KB agar bisa membantu melakukan pendampingan,” jelasnya.

Diketahui saat ini percepatan penurunan stunting menjadi salah satu program prioritas dari pemerintah pusat. Program tersebut sebagai upaya menciptakan generasi emas bagi Indonesia.

News Feed