English English Indonesian Indonesian
oleh

Permintaan Dana Ratusan Juta Untuk Pekan Literasi Pangkep Disorot

FAJAR, PANGKEP- Pelaksanaan Pekan Literasi Pangkep (PLP) 2023 disorot. Permohonan bantuan dana yang nilainya mencapai ratusan juta menuai sorotan lantaran kegiatan tersebut telah dialokasikan melalui APBD 2023.

PLP 2023 ini merupakan kegiatan yang kedua digelar, setelah 2022 lalu juga digelar. Namun, dari data yang dihimpun FAJAR PLP 2022 dan 2023 telah dialokasikan melalui APBD tahun anggaran 2022 dan 2023 dan akan diselenggarakan pada 15 November mendatang selama sepekan.

Ketua Komisi III DPRD Pangkep, Pattola Husain menyesalkan adanya proposal pengajuan permohonan bantuan dana pada kegiatan yang dialokasikan melalui APBD. Menurutnya hal itu, tidak dapat dilakukan lagi sebab anggarannya telah dialokasikan melalui APBD. Sehingga tanpa permintaan dana dari pihak lain, program tersebut dapat berjalan.

“Kalau anggarannya cukup maka tidak perlu lagi ada permintaan dana keluar karena nanti pertanggungjawabannya menjadi tidak jelas, tidak perlu ada proposal pencarian dana lagi,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia PLP yang juga merupakan pustakawan di Dinas Perpustakaan Pangkep, Suriadi saat dikonfirmasi, mengaku bahwa Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Pangkep telah mengalokasikan anggaran untuk PLP. Sehingga pihaknya membantah apabila ia mengeluarkan proposal permintaan bantuan dana.

“Kami sama sekali tidak pernah mengeluarkan proposal bantuan dana, karena anggaran kami sudah ada dan sudah jelas sesuai peruntukannya. Sehingga apabila ada proposal yang beredar itu bukan dari dinas kami yang mengeluarkan,” jelasnya.(fit)

News Feed