English English Indonesian Indonesian
oleh

Literasi Pena HMPS Sasindo Bahas Peran Sastra Terhadap Peradaban

MAKASSAR, FAJAR — Himpunan Mahasiswa Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (HMPS Sasindo) DEMA JBSI FBS UNM menggelar Literasi Pena bertajuk “Peranan Sastra Dalam Membangun Peradaban”. Forum tersebut digelar di bawah Pohon Aristoteles, Kampus FBS UNM, Selasa, 12 September 2023.

Ketua Umum HMPS Sasindo Futri Nurhasanah, mengatakan, sastra punya peranan penting dalam membangun peradaban bangsa. Melalui karya sastra, seseorang tidak hanya mengembangkan imajinasi yang dapat digunakan untuk mendorong peradaban, tetapi juga sebagai media untuk mewariskan nilai kearifan lokal kepada generasi muda.

“Kearifan lokal inilah yang membentuk jati diri bangsa Indonesia. Untuk melihat tingkat peradaban suatu bangsa dapat dilihat dari karya-karya sastra yang dihasilkan oleh para penulisnya,” kata Pute’, sapaan akrabnya.

Peradaban merupakan budaya yang melahirkan sebuah kultur di setiap generasi. Tema yang diangkat tidak lepas dari sejarah kesusastraan di Indonesia yang perlu mendapatkan perhatian dan apresiasi.

“Dari generasi sekarang untuk terus mengembangkan karya sastra namun tetap ada nilai yang terkandung di dalamnya,” tambahnya.

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 76 orang mahasiswa dan pengurus lembaga kemahasiswaan. Kegiatan yang digelar secara outdoor tersebut mendapatkan apresiasi yang baik dari para dosen yang melintas karena dianggap menghidupkan minat literasi di lingkungan kampus.

Pemateri dalam kesempatan itu ialah Faisal yang juga merupakan dosen pada Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia. Ia mengungkapkan, bahwa agenda tersebut layak dirutinkan. Sebab, minat literasi dan diskusi di kampus semakin menurun.

News Feed