MAKASSAR, FAJAR — Tak bisa dipungkiri jika internet saat ini telah menjadi kebutuhan sehari-hari masyarakat.
Salah satu penyedia jaringan internet, ada PT Fiber Networks Indonesia (Fibernet) saat ini genap empat tahun hadir di Makassar.
Untuk itu, merayakan usianya Fibernet Makassar juga merangkaikan dengan buka puasa.
Ini sekaligus sebagai ajang silaturahmi yang mengajak pelanggan loyal serta calon pelanggan yang hadir di Grand Maleo Hotel, Jl Pelita Raya, Makassar, Jumat, 22 Maret 2024.
Marketing Communication Fibernet Pusat, Yudithia Rakhmadita mengatakan, acara ini bersamaan dengan momen Ramadan sehingga diputuskan sekaligus mengadakan silaturahmi buka puasa bersama dengan calon pelanggan dan pelanggan setia.
“Acara ini kami ingin menjalin keakraban, tak hanya untuk membicarakan bisnis tetapi juga ingin lebih dekat dengan mereka,” ucapnya.
Sehingga timbulnya kedekatan, dan menimbulkan hubungan kerja sama yang baik. Juga untuk memberikan apresiasi kepada pelanggan setia.
“Makanya diberikan penghargaan kepada pelanggan loyal. Seperti pelanggan yang on time pembayarannya, paling lama berlangganan, dan lainnya,” tuturnya.
Soal keuanggulan Fibernet, secara umum loyal mendukung kebutuhan pelanggan. Memberikan profit itu tidak ada biaya tambahan.
Berbeda dengan provider lain, ketika pelanggan mungkin meminta penambahan bisa jadi ada biaya juga.
“Misalnya ada pelanggan yang bilang, kurang modemnya. Itu bisa ditambahkan tanpa pelanggan harus memikirkan biaya tambahan. Ini namanya manage service, merupakan layanan yang masih jarang ada di provider lain,” urainya.