English English Indonesian Indonesian
oleh

BSI Prioritaskan Pembiayaan KPR Subsidi

FAJAR, MAKASSAR- Bank Syariah Indonesia (BSI) terus memperkuat kinerja pembiayaan. Salah satu yang jadi prioritas adalah pembiayaan perumahan.

Komitmen tersebut diwujudkan dari kerja sama yang dijalin dengan Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi) Sulsel.
Salah satu fokusnya adalah pembiayaan KPR rumah subsidi.

Consumer Manager BSI Area Makassar, Arfandi Abdullah menuturkan pihaknya terus memperkuat kinerja pembiayaan dari berbagai sektor. Salah satunya adalah sektor properti.

Tahun ini, pihaknya membuka ruang yang lebih besar untuk pembiayaan perumahaan subsidi dan komersial. Menurut dia, peluang kerja sama dengan Apersi Sulsel ini menjadi peluang besar bagi BSI untuk bisa menyalurkan pembiayaan yang besar.

Griya Program Officer BSI Kantor Pusat ?Zulkarnain M. Amin menjelaskan tahun ini BSI Area Makassar punya fokus pada pembiayaan KPR rumah subsidi. BSI hadir membantu masyarakat memiliki tempat tinggal tetap melalui pembiayaan KPR.

Ia juga mengatakan untuk menggeliatkan pembiayaan sektor properti ini BSI Area Makassar akan memasifkan kerja sama dengan beberapa developer pada tahun ini.
“Kita sudah ada relaksasi dari segi kebijakan agar bisa memfasilitasi lebih banyak masyarakat untuk bisa dibantu memiliki rumah pertama,” ujarnya.

Dewan Pembina Apersi Sulsel, Huswan Husain menuturkan dengan melihat geliat properti yang terus membaik tahun ini. Pihaknya membuka peluang kerja sama pembiayaan rumah subsidi dengan BSI.

“Kami punya target membangun 12 ribu rumah subsidi ditambah seribu rumah komersial pada tahun ini, itu bisa dikerjasamakan pembiayaannya di BSI,” tuturnya.

News Feed