Perwakilan Elders Electtrico Makassar sekaligus Anggota Komunitas Vespa Konversi, Muh Farhan Fais, mengaku antusias menggunakan motor listrik. “Sampai saat ini pengguna kendaraan listrik semakin meningkat, karena ramah lingkungan dan biaya operasional lebih murah dari motor konvensional. Kami berharap makin booming pengguna kendaraan listrik di masyarakat,” harap Farhan.
Diketahui, PLN saat ini telah menyiapkan 19 SPKLU yang tersebar di 11 lokasi di Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat. Salah satunya terletak di PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Rantepao.
Komitmen PLN
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menjelaskan, sejak 2019 PLN telah serius dalam upaya menyediakan infrastruktur kendaraan listrik di Tanah Air.
“Masyarakat tak perlu khawatir untuk beralih ke motor listrik, infrastrukturnya sudah kami siapkan. Mulai dari Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU), hingga platform digital seperti Electric Vehicle Digital System (EVDS),” papar Darmawan dikutip dari situs PLN, Rabu, 23 Agustus 2023.
Darmawan merinci, jika biaya operasional kendaraan listrik jauh lebih murah dibanding kendaraan BBM. Sepeda motor BBM dengan jarak tempuh 50 kilometer (km) menghabiskan satu liter BBM, sedangkan sepeda motor listrik dengan jarak sama menghabiskan 1,5 kWh.
Maka, dengan asumsi tarif listrik sebesar Rp1.699,53 per kWh, hanya diperlukan sekitar Rp2.500 untuk sepeda motor listrik. Sedangkan, motor BBM harus menghabiskan biaya sekitar Rp13 ribu untuk menempuh jarak yang sama.