English English Indonesian Indonesian
oleh

Konser Collabonation Tour IM3 Sapa Masyarakat Parepare, Kampanyekan “Selalu Nyambung Dengan Sinyal IM3”

“Yang spesial di Parepare yaitu ada artis pmdaerah, ada juga apresiasi kepada para generasi muda pelajar SMA sederajat untuk menunjukkan bakatnya dibidang musik,” ujarnya.

Musisi Febi Putry mengatakan ia merasa senang dan tidak menyangka bisa diberikan kesempatan lagi sama IM3 untuk tampil di Collabonation Tour. Dan ini menjadi ajang reuni pihaknya untuk tampil kembali di Parepare.

“Jadi memang beberapa project IM3 memang saya selalu diajak, dan ini kembali saya akan nampil di Sulsel,” bebernya.

Kata dia, IM3 menjadi wadah bagi dia untuk menemukan relasi. Sebab sejak ia kenal IM3 banyak musisi terkenal bisa mengenal dirinya. Jadi IM3 ini juga menjadi wadah buat dia bisa mengangkat kariernya.

“Di Parepare ini pertama kali membawakan karya original saya. Yang lebih spesial saya akan membawakan lagu di album saya. Salah satunya lagu ‘Rantau’ dengan memberikan cerita perjalanan saya dari Makassar ke Jakarta. Dengan lagu ‘Rantau’, masyarakat Parepare akan mengetahui perjalanan karier saya,” terangnya.

“Semoga Collabonation Tour ini bisa semakin meluas, sehingga bisa menumbuhkan semangat dan senyuman masyarakat. Sehingga bisa mempertemukan musisi dengan pendengarnya,” lanjutnya.

Vokalis Shaggydog, Heru mengatakan ini menjadi pengalaman pertama kali pihaknya datang ke Parepare. Dia merasa senang bisa berada disini dan bisa senang-senang bersama Collabonation.

“Kami senang bisa meluangkan waktu ke sini. Kita selalu senang mendatangi daerah pertama kali. Dan kita bisa kenal musisi Parepare, karena di musik ini diperlukan relasi yang banyak,” ujarnya.

News Feed