English English Indonesian Indonesian
oleh

Kemenag Sulsel-FKIP UIM Kerja Sama, Peserta Didik Madrasah Disiapkan Jalur Khusus Bebas Tes

FAJAR, MAKASSAR-Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kementerian Agama Sulsel menandatangani perjanjian kerja sama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Makassar (UIM). Acara tersebut disaksikan oleh seluruh kepala madrasah Sulsel di lantai 5 Grand Town Hotel Maros, Selasa, 14 Maret 2023.

Beberapa hal akan dikerjasamakan, di antaranya adalah pengembangan keprofesian guru berkelanjutan, pengembangan madrasah berbasis digital, riset, dan pelaksanaan Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) untuk guru madrasah. Selain itu, madrasah diharapkan terus mengembangkan kompetensi alumni dalam jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Kepala Bidang Pendidikan Madrasah, Muhammad Tonang, menyampaikan terima kasih kepada Dekan FKIP UIM yang telah bersedia untuk berkerja sama dengan mereka. Ia juga mengapresiasi FKIP UIM yang telah berkontribusi dalam pengembangan sumber daya guru untuk meningkatkan pendidikan khususnya di madrasah di Sulsel. Beberapa dosen FKIP UIM bahkan telah menjadi instruktur nasional program PKB Madrasah Reform, instruktur visitasi AKMI Kemenag, serta menjadi asesor BAN S/M.

Tonang berharap agar para kepala madrasah di Sulsel dapat menyambut dan menindaklanjuti kerja sama tersebut dengan baik. “Hal ini sangat penting untuk menciptakan sinergi antara madrasah dan kampus agar dapat berkolaborasi secara baik dalam memajukan pendidikan di madrasah,” ujarnya.

Dekan FKIP UIM, Badruddin Kaddas juga menyampaikan terima kasih kepada Kepala Bidang Pendidikan Madrasah yang telah memberikan kepercayaan kepada FKIP UIM untuk menjalin kerja sama untuk memajukan pendidikan khususnya di Madrasah di Sulsel.

Sejauh ini kata Badruddin Kaddas, Madrasah di Sulsel telah menorehkan berbagai prestasi di kanca nasional maupun internasional. Oleh karena itu, FKIP UIM ingin mengapresiasi capaian para peserta didik tersebut dengan memberikan kebebasan tes masuk ke FKIP UIM.

Selain itu, para guru Madrasah di Sulsel juga akan difasilitasi untuk melanjutkan studi di pascasarjana UIM. Pada kesempatan tersebut, Badruddin memperkenalkan UIM khususnya FKIP dan pascasarjana UIM. FKIP membina lima jurusan untuk strata satu dan satu profesi, yaitu, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Pendidikan Bahasa Inggris, PGSD, Pendidikan Guru PAUD, Pendidikan Teknologi Informasi, dan Pendidikan Profesi Guru (PPG).

Kepala Kanwil Agama Sulsel, Khaeroni mengatakan, madrasah semakin maju dan semakin naik daun. Madrasah sudah menjadi pilihan utama di masyarakat. Oleh karena itu, sudah tepat Kabid Pendidikan Madrasah menjalin kerja sama dengan FKIP UIM.

“Agar mengembangkan pendidikan madrasah bisa semakin memacu prestasinya di kanca internasional khususnya dalam mengembangkan pendidikan berbasis digital dan riset,” ungkapnya.

Turut hadir acara tersebut, Wakil Dekan I FKIP UIM Supriadi, Wakil Dekan 3 FKIP UIM Ince Prabu Setiawan Bakat, Ketua Prodi PGSD Erwin Nurdiansyah, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Jusmaniar, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Erniati, Ketua Prodi PG PAUD Nasaruddin, beberapa dosen dan staf lingkup FKIP UIM. (*/)

News Feed