FAJAR, MAKASSAR- Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Mohammad Ramdhan Pomanto dan Azhar Arsyad sudah mengunci B1KWK dari PDIP dan PKB. Selanjutnya, tiket Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menjadi penentu.
Kemarin, Danny-Azhar menerima rekomendasi model B persetujuan parpol KWK (B1KWK) dari DPP PKB. Rekomendasi itu diserahkan langsung oleh Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Hotel Fairmont, Jakarta.
Dengan demikian, paket Danny-Azhar kini memastikan dua partai karena sebelumnya PDI Perjuangan juga sudah menyerahkan B1KWK-nya. Meskipun itu belum membuat Danny-Azhar aman karena masih perlu tambahan partai untuk mencukupi syarat minimal kursi dan PPP menjadi asa terakhir.
Akan tetapi, Danny mengaku sudah berbicara dengan Wakil Ketua DPP PPP, Amir Uskara. Dia disampaikan bahwa rekomendasi PPP rencananya akan disampaikan, besok.
“Saya sudah bicara PPP melalui Pak Amir Uskara. Insyaallah sekitar tanggal 20 juga PPP akan menyampaikan,” beber Danny.
Danny sangat optimis tiket dari partai berlambang ka’bah itu akan jatuh ketangannya. Meski dia memerasa masih ada potensi pembegalan, tetapi ia percaya bahwa ketua-ketua partai adalah sosok politisi yang negarawan karena persoalan demokrasi. “Jadi insyaallah (aman),” kata Wali Kota Makassar dua periode itu.
Hari ini, Danny dan Azhar juga mulai melakukan konsolidasi untuk melakukan deklarasi. “Kita lagi akan konsolidasi ini. Mulai tanggal 19 kita akan konsolidasi,” ujar Danny saat ditanya kapan akan deklarasi. (mum)