FAJAR, PANGKEP – Kemudahan berbelanja saat ini terus dikembangkan bahkan masyarakat tak perlu lagi ke pasar. Dengan menggunakan layanan NewPasar.id yang merupakan aplikasi digital yang dikembangkan BRI, berbelaja menjadi lebih mudah dan nyaman.
Manager Bisnis Mikro BRI Pangkep, Asrul menyampaikan bahwa saat ini pihaknya sudah menjalin kerja sama dengan sejumlah nasabah yang merupakan pedagang di Pasar Sentral Pangkep dengan cara membantu memasarkan barang dagangannya secara online sehingga pangsa pasar dan jangkauannya menjadi lebih luas.
“Jadi di Pasar Sentral Pangkep ini sudah ada pedagang yang tersedia lewat layanan NewPasar.id dan ini terintegrasi langsung dengan sistem,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga menyebut bahwa lewat layanan NewPasar.id, dapat memberdayakan kurir lokal untuk layanan pengataran ke rumah konsumen yang memesan lewat aplikasi tersebut.
“Aplikasinya sudah tersedia di playstore dan dengan memesan atau melakukan transaksi secara digital maka tentu mendapat banyak kemudahan. Termasuk tanpa harus ke pasar, nanti terkoneksi ke kurir lokal yang diberdayakan untuk pengantaran. Jadi layanan ini semakin memudahkan masyarakat dan juga pedagang,” bebernya.
Salah seorang pedagang, Aziz mengungkapkan kemudahan saat melakukan transaksi secara daring. “Dengan adanya NewPasar.id, tentunya lebih memudahkan kita. Kalau ada kurir juga kan tinggal dijemput saja. Bukan kita yang mengantar juga, pembayaran juga jelas karena langsung transfer saja,” katanya.(fit)