English English Indonesian Indonesian
oleh

Dojo Maros Juara Umum di Kejurda Shorinji Kempo Tandoku

FAJAR, MAROS – Tim Dojo Maros berhasil menyabet juara umum pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Shorinji Kempo Tandoku, untuk kategori kelas pemula dan remaja A se-Sulsel.

Kejuraan berlangsung di Metro School Makassar. Ajang ini diikuti oleh 18 Dojo dari sejumlah kabupaten/kota di Sulsel, dengan jumlah atlit yang terlibat sebanyak130 orang.

Ketua Komisi Bimpres Dojo Sulsel, M Zukhry mengatakan, dalam ajang ini melibatkan 18 nomor pertandingan. Mulai dari tingkat SD sampai dengan jenjang SMP.

”Nomor yang dipertandingkan itu ada usia SD dan SMP, dengan 18 nomor pertandingan. Masing-masing Tandoku Solo Kyu 6, SD Kyu 3, dan Tandoku Trio,” ujarnya, Rabu, 20 Desember.

Lebih lanjut Zukhry berharap, semua atlet bisa mendapat kesempatan untuk mengasah kemampuan lewat kompetisi. Sehingga, nantinya mereka bisa terbentuk dan mampu memberikan prestasi yang membanggakan untuk Sulsel dan Indonesia.

”Tentu saja diharapakan Kenshi junior ini dapat berkompetisi sejak kecil. Supaya kedepannya bisa menjadi atlet Popnas, Pomnas dan PON, khususnya yang juara umum pada Kejurda ini, Dojo Maros,” harapnya.

Sementara Sekretaris Umum Ketua Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Sulsel, Bonay Syam bersyukur atas prestasi yang ditorehkan oleh para atlet junior. Termasuk capaian Dojo Maros.

”Ini hal bagus karena kejuaraan terus berlamgsung. Pada Kejurda kali ini, Dojo Maros berhasil menorehkan keluar sebagai juara umum lewat raihan nilai 257, dengan perolehan 6 medali emas, 8 medali perak, dan 7 medali perunggu. (wid)

News Feed