English English Indonesian Indonesian
oleh

Munas 1 Hitamputi Ajang Bangkitnya Pelaku Usaha Pertashop

FAJAR, JAKARTA — Musyawarah Nasional (Munas) Pertama yang digelar oleh Himpunan Pertashop Merah Putih Indonesia (Hitamputi), sukses digelar dengan dihadiri oleh perwakilan pengurus dari seluruh Indonesia.

Acara yang mengusung tema UMKM Pertashop penyalur energi hingga ke pelosok negeri itu dibuka oleh Ketua Umum Hitamputi, Steven, di Hotel Patra, Jakarta Pusat, Selasa, 19 September 2023.

Dalam Munas itu, baik pengurus pusat dan juga perwakilan pengurus Daerah dikukuhkan. Termasuk Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Hitamputi Sulsel, Abdul Salam yang memboyong sejumlah anggotanya ikut hadir ke Jakarta.

Dalam sambutannya, Steven mengajak seluruh anggota asosiasi pelaku usaha Pertashop untuk bangkit bersama dengan semangat dan kreativitas hingga Pertashop bisa menjadi garda terdepan dalam distribusi energi ke wilayah pelosok.

“Tantangan kita memang berat, tapi bukan berarti kita menjadi kendor dan akhirnya menyerah. Dengan organisasi ini kita ingin semua bangkit bersama dengan kerja kreatif,” katanya.

Steven berharap, dengan efektifnya kepengurusan hingga ke tingkat daerah, pelaku usaha Pertashop mampu memberikan kontribusi peningkatan pendapatan negara pada sektor migas. Termasuk peningkatan ekonomi mikro.

“Di sisi lain kita ikut berkontribusi pada pendapatan negara di sektor migas. Kita juga mendorong ekonomi makro agar terus tumbuh berkembang. Olehnya kepengurusan haruslah efektif ke depan,” ujarnya.

Senada dengan itu, Ketua DPD Hitamputi Sulsel, Abdul Salam mengatakan, keberadaan asosiasi Pertashop itu sangatlah penting ke depan sebagai media komunikasi dan pembelajaran.

News Feed