English English Indonesian Indonesian
oleh

Prabowo: Penyandang Pangan Kita dari Desa

Bahkan Prabowo menyampaikan, prediksi pada 2050 mendatang, Indonesia akan menjadi negara urutan keempat di dunia, di bawah Amerika, Cina dan India.

“Ada penelitian yang menyebutkan bahwa pada 2050 Indonesia menjadi negara keempat di dunia. Bayangkan kalau kita di atas Inggris, Jerman, Prancis, semua sejahtera. Gaji tidak ada yang kecil, kita adalah negara yang merangkak bangkit menjadi negara besar,” terangnya.

Dengan begitu, Prabowo menilai Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) harus memastikan desa tetap kuat. Sehingga, kekuatan negara bisa kokoh dari akarnya.

”Pertahanan negara juga tidak lepas dari desa. Jadi APDESI adalah pondasi utama kita dalam hal menciptakan kekuatan pangan. Itu harus dipastikan agar kita kuat dari akar-akarnya,” kata dia.

Dia juga mengapresiasi kinerja APDESI selama ini, termasuk APDESI Sulsel. Mereka semua dinilai sudah mengabdikan diri secara maksimal untuk mempertahankan Indonesia sebagai negara agraris.

”Saya percaya, APDESI dan 2.000 kepala desa di sini sudah bekerja maksimal dalam penguatan pangan melalui pertanian, kelautan dan sebagainya. Jadi sudah sepatutnya perhatian alat pertanian dan sebagainya diberikan,” ungkapnya.

Pada intinya, Prabowo meminta agar kemajuan desa terus mendapat dukungan pemerintah. Dia juga berharap, para pemuda tidak lagi malu untuk bekerja di desa, baik di sektor pertanian, kelautan, maupun sektor-sektor yang lainnya.

”Kita harus dukung kemajuan desa. Sekarang banyak anak muda yang ke kota cari kerja, padahal di desa itu sangat potensi. Jangan malu jadi petani, kita ini hidup dari petani. Di kota sudah penuh, ayo perkuat negara kita dari desa,” ajaknya.

News Feed