MAKASSAR, FAJAR– Kejuaraan Tenis Lapangan PHS Cup I resmi dihelat di Lapangan Tenis Pascasarjana, Jumat, (16/9/2022). Para peserta berasal dari berbagai instansi dan pemain yang berasal dari Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti).
Laga ini diikuti 30 tim yang berasal dari Sulsel. Bahkan 24 peserta juga ada yang berasal dari Sulbar. Para peserta beradu ketangkasan dan kepiawaian demi merebut trofi Piala Bergilir Rektor UNM dan uang tunai Rp60 juta.
Rektor UNM, Prof Husain Syam mengatakan, pertandingan ini bentuk solidaritas para dosen untuk rektornya sehingga dilaksanakan dengan pertandingan olahraga. Rencananya, PHS Cup I ini digelar 16-18 September 2022.
“Kita harap ini menjadi wadah bagi para atlet untuk mengembangkan potensinya. Kemudian, lahir atlet berkualitas,” ungkap Prof Husain Syam.
Dia menjelaskan, PHS Cup I ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan dan berpindah daerah. Tujuannya, ingin melihat semangat para atlet dan melatih kemampuan agar bisa bertanding di even nasional dan internasional.
“Kita akan gelar di Sulbar. Mari kita lihat semangat peserta bertanding di Sulsel dan Sulbar. Ini akan menarik,” tukasnya.
Ketua Panitia PHS CUP I, Prof Hasnawi Haris mengatakan, ada dua lapangan yang akan digunakan peserta dalam turnamen PHS Cup I, yakni Lapangan Tenis Pascasarjana dan Lapangan Tenis Karebosi.
“Hari pertama ada empat tim di lapangan Karebosi. Kemudian hari kedua atau babak gugur, semuanya akan digelar di Lapangan Tenis Pascasarjana,” ujarnya.
Kata dia, hadiah yang disiapkan total Rp60 juta. Mereka yang juara akan membawa pulang piala tetap dan uang tunai. Kalau juara 1 itu Rp25juta, Juara 2 Rp15juta dan Juara 3 Rp10juta.