English English Indonesian Indonesian
oleh

Garuda Kembali Buka Direct Flight Makassar-Madinah

“Diharapkan ini tidak menghalangi kekhusyukan dalam menunaikan umrah di tanah suci,” jelasnya.

Sementara itu Asisten II Pemprov Sulsel Ichsan Mustari, mewakili Gubernur Sulsel, mengatakan penerbangan ini merupakan upaya bersama yang digagas oleh Pemprov Sulsel untuk mendorong penerbangan langsung Makassar-Madinah.

Terlebih animo masyarakat Sulsel untuk menggelar umrah dan haji sangat tinggi. Terbukti dari tingginya angka pendaftar dan antrian di Sulsel.

“Seperti di Bantaeng antrean itu sampai 45 tahun,” jelasnya.

Tahun ini Sulsel kata dia, memperoleh kuota mencapai 3.320. Dia juga mengharapkan harga tetap terjangkau oleh masyarakat, tetapi pelayanan tetap prima.

“Pak Gubernur antusiasme sekali, karena ini membayar kerinduan dari masyarakat Sulsel untuk umrah, ini bisa terjawab dengan dibukanya direct ke Madinah, kita apresiasi,” jelasnya. (an/*)

News Feed