English English Indonesian Indonesian
oleh

Melalui Gerakan Si Hijau TP PKK Kecamatan Diminta Sosialisasikan Pentingnya Memilah Sampah

FAJAR, GOWA — Pentingnya pemilahan sampah dari rumah harus terus digaungkan dan disosialisasikan kepada masyarakat oleh Tim Penggerak PKK Kecamatan.

Hal itu disampaikan langsung Ketua TP PKK Kabupaten Gowa, Andi Tenri Indah Darmawangsyah pada Sosialisasi Gerakan Bersih dan Hijau (Si Hijau) yang diselenggarakan oleh Pokja 3 TP PKK Kabupaten Gowa di Aula Dewi Sri Resto dan Fishing, Kecamatan Somba Opu, Jumat, 25 Juli 2025.

“Kami berharap kepada para Ketua Tim Penggerak PKK kecamatan agar kiranya setelah selesai dilaksanakan sosialisasi ini maka dapat memberikan juga sosialisasi di kecamatannya masing-masing tentang pentingnya melakukan pemilahan sampah dari rumah, kalau ini tidak dilakukan maka yakin dan percaya bahwa TPA itu akan penuh,” kata istri Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin ini.

Dengan melakukan sosialisasi pemilahan sampah di tingkat kecamatan, masyarakat bisa lebih paham kategori sampah organik dan anorganik.

“Kita bisa memilah sampah-sampah rumah tangga seperti sampah organik yakni sisa makanan, sayuran yang tidak layak konsumsi bisa diolah menjadi pupuk kompos, kemudian sampah-sampah plastik baik dari botol air mineral bisa dimanfaatkan,”
ujarnya.

Dirinya berharap dengan adanya Sosialisasi Gerakan Si Hijau ini 18 kecamatan bisa membentuk bank sampah di wilayahnya masing-masing.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Gowa Azhari Azis mengatakan, pihaknya akan kembali mengeluarkan surat edaran terkait pembatasan penggunaan plastik di pertokoan.

“Kami sudah pernah memberikan dan membagikan kantong belanja pakai ulang yang bisa dipakai berulang kali sebagai bentuk kampanye mengurangi sampah plastik, kami juga akan keluarkan kembali surat edaran ibu bupati untuk pembatasan penggunaan plastik di pertokoan,” ungkapnya.

News Feed