Perwakilan jurnalis Morowali, Hafid menegaskan pentingnya keterbukaan informasi untuk mengetahui informasi lengkap riil di lapangan mengenai progres proyek. “Kami berharap PT Vale IGP Morowali dapat terus memperkuat transparansi, agar media bisa menyampaikan informasi yang lebih akurat dan menjawab kebutuhan publik,” ungkapnya.
Senada, Patar Simanjuntak menambahkan pentingnya program kolaborasi yang lebih konkret. “Kami berharap ada lebih banyak forum diskusi atau kunjungan langsung ke proyek, agar media memiliki pemahaman mendalam dan bisa menyajikan informasi yang lebih lengkap kepada masyarakat,” ujarnya.
Melalui acara ini, PT Vale menegaskan komitmennya untuk terus membangun komunikasi yang terbuka dan transparan dengan media serta masyarakat. Perusahaan percaya, kolaborasi yang baik dengan media akan memperkuat kepercayaan publik terhadap proyek IGP Morowali.
“Kami berupaya memastikan setiap informasi yang kami sampaikan adalah jelas dan akurat. Dengan keterbukaan ini, kami berharap dapat memajukan proyek IGP Morowali secara berkelanjutan dan bertanggung jawab. Kami juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mendukung kelancaran transisi menuju fase operasi yang akan dimulai pada September mendatang,” tutup Wafir. (edo)