Diketahui, Adnan Purichta Ichsan yang tercatat sebagai kader Golkar, secara khusus mengambil izin cuti selama beberapa hari untuk hadir langsung mengkampanyekan Hati Damai sebelum masa tenang.
Sikap Adnan ini memang diatur di undang-undang. Ia berhak mengambil izin cuti untuk mendukung dan mengkampanyekan kandidat yang didukungnya sepanjang tidak menggunakan fasilitas pemerintah.
Adnan saat hadir di kampanye Hati Damai, menyebut jika pasangan nomor urut 2 itu sangat layak memimpin Gowa. Sebab pasangan ini yang mau melanjutkan berbagai keberhasilan dan program yang dijalankan pemerintahan saat ini.
Karena itu, ia mengajak masyarakat untuk bersama mendukung dan memilih Hati Damai memimpin Kabupaten Gowa. Apalagi duet ini komitmennya tidak perlu diragukan dalam menjadikan Gowa lebih maju dan berkelanjutan. (*)