“Sinergi program lain yang telah kami laksanakan dalam beberapa kegiatan seperti program safety riding dan penanaman magrove. Kami berharap, sinergi dan kolaborasi program seperti ini akan dilanjutkan pada tahun-tahun yang akan datang,” harapnya.
Sementara Kepala Desa Bonto Lebang, Asri Suro mengaku senang dengan langkah strategis dan tepat sasaran yang dilakukan PNM dan Jasa Raharja. Sebab, selama ini air bersih memang menjadi persoalan paling mendasar bagi masyarakat yang ada di sana.
“Saya mewakili masyarakat sangat bersyukur dan berterimakasih atas bantuan sarana air bersih yang diberikan PNM Cabang Makassar, juga Jasa Raharja Cabang Sulsel. Ini Rezeki buat warga, karena selama ini kalau di musim kemarau, kekeringan dan kesulitan air bersih sudah seperti langganan,” ungkapnya.
Dia mengaku, bantuan tersebut akan dimanfaatkan dengan baik, sarana air bersih tersebut akan dijaga dan digunakan untuk seluruh masyarakat desa. Sehingga, masalah laten di setiap musim kemarau bisa teratasi dengan baik.
“Bantuan pembuatan tempat wudhu dan renovasi mushalla ini tentu akan membuat masyarakat kami semakin mudah memanfaatkan sarana untuk beribadah secara berjemaah. Ini betul-betul menjadi rezeki untuk seluruh masyarakat, alhamdulillah,” tegasnya.
Dalam kegiatan ini, turut hadir pula sejumlah tokoh dan stakeholder terkait. Sepert Camat Kelara Nursila, Wakil Pemimpin PNM Cabang Makassar Cecem Taufik, Kacab PT Jasa Raharja (Persero) Cabang Sulsel M Iqbal Hasanuddin, Kapolsek Kelara Iptu Sudirman M, juga 50 nasabah Mekaar Desa Bonto Lebang masyarakat sekitar. (wid)