FAJAR, JAKARTA — PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menjalin kolaborasi strategis dengan Asosiasi Katalog Elektronik Nasional (AKEN) guna mendorong penyaluran pembiayaan kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), khususnya yang tergabung dalam platform E-Katalog. AKEN menjadi mitra penting bagi BSI karena keanggotaan asosiasi ini mencakup banyak pengusaha E-Katalog yang membutuhkan akses pembiayaan untuk mengembangkan bisnisnya.
Direktur Retail Banking BSI, Harry Gusti Utama, menyatakan bahwa kerja sama ini sejalan dengan upaya BSI untuk memperkuat literasi dan inklusi keuangan syariah di Indonesia. Menurutnya, kolaborasi ini akan mempercepat pertumbuhan pembiayaan Project Financing, sebuah produk pembiayaan yang disediakan oleh BSI untuk mendukung pekerjaan yang diperoleh melalui E-Katalog.
“Kolaborasi ini merupakan salah satu wujud komitmen BSI dalam membangun jejaring yang lebih kuat. BSI hadir sebagai alternatif pembiayaan syariah yang memudahkan para pelaku usaha dalam mengakses fasilitas perbankan yang sesuai dengan prinsip syariah,” kata Gusti dilansir dari website resminya, Rabu, 23 Oktober 2024.
Dalam kerja sama ini, AKEN dan para anggotanya akan memperoleh berbagai manfaat, seperti kemudahan syarat pengajuan pembiayaan, akses terhadap produk perbankan BSI lainnya, hingga dukungan BSI pada acara-acara yang diselenggarakan oleh AKEN. Prospek bisnis sektor pengadaan barang melalui E-Katalog untuk tahun mendatang dipandang cukup menjanjikan, sehingga kolaborasi ini diyakini akan memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak.