English English Indonesian Indonesian
oleh

Hari Maulid Nabi, Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Pondok Tahfiz Darussalam

“Momen maulid Nabi ini kami berharap tentu dengan mengingat kembali terkait kelahiran Rasulullah ini akan memberikan berkah bagi kita semua. Mudah-mudahan bisa menjadi bagian dari yang mendapatkan syafaatnya kelak,” pungkasnya.

Ketua Panitia IKA SMANSA 87 Makassar, Rahmat Usman menyampaikan terima kasih kepada Andi Rian atas motivasi dan semangatnya hingga pembagunan pondok tahfiz ini bisa terlaksana.

“Pembangunan ini berkat dorongan dan motivasi Bapak Kapolda sekaligus Ketua Umum IKA SMANSA 87 yang tidak bosan-bosannya memberikan kami dukungan, dorongan untuk senantiasa berbuat yang terbaik untuk masyarakat, khususnya Makassar,” tutur Rahmat.

Rahmat menyebut, selama ini SMANSA 87 Makassar telah banyak melakukan kegiatan sosial, mulai dari pembagunan masjid, hingga pembagunan sumur bor untuk warga yang kesulitan mendapatkan akses air bersih.

“Potensi-potensi yang ada di angkatan 87, berkat dorongan dan motivasi Pak Ketua Umum, sehingga kami terbiasa berbuat untuk melakukan yang terbaik, sudah ada masjid yang juga merupakan wakaf dari alumni SMANSA 87, kemudian ada pondok tahfiz, pembangunan sumur air bersih,” sebutnya.

Untuk pembangunan pondok tahfiz ini, Rahmat berharap mampu menjadi ruang belajar yang nyaman dan kondusif bagi calon penghapal Al-Qur’an. Di mana daya tampungnya sekitar 35-40 anak santri, ditambah guru pengajar. (*)

News Feed