English English Indonesian Indonesian
oleh

FPSBI Sulsel Duga Ada Pelanggaran Hukum SK Pengangkatan Plt Asprov Sulsel

“Kami selama ini tidak pernah lihat SK, baru dapat ini dari orang dalam. Ternyata ada kejanggalan karena dia yang tanda tangani SK pengangkatannya sendiri,” lanjutnya.

Abd Hakim Bahar juga mengatakan jika selama ini SK tersebut tidak pernah diperlihatkan, tetapi ia mendapati SK tersebut setelah bertahun-tahun telah dipakai. Bahkan telah melakukan beberapa kegiatan di daerah dan pemakaian dana.

“Nah lucunya karena pemakaian dana ini kalau mau ambil di KONI, masih pakai SK lama. Di mana di situ yang bertanda tangan adalah Ketua Asprov Sulsel terpilih, Erwin Hatta,” urainya.

Untuk itu, mereka mengaku keberatan terkait Plt saat ini. Pasalnya jika melihat dari berkas-berkas adanya unsur hukum dan penipuan.

“Kalau ada yang tanya, kenapa keberatannya baru sekarang. Kami jawab ya karena kami baru lihat ini SK yang dikeluarkan oleh Surya,” tegasnya.

Bendahara FPSBI Sulsel, Anwar Sanusi memaparkan, forum ini dibentuk sebagai wadah untuk menyelamatkan dunia persepakbolaan di Sulsel.

Salah satunya melihat kondisi di Asprov PSSI Sulsel. Untuk meluruskan dan menghentikan sesuatu hal yang aneh dan tidak lazim dipahami.

“Apalagi adanya penyalahgunaan anggaran memakai SK palsu dan masih mengatas namakan SK lama agar anggarannya cair,” sebut dia.

Anwar mengatakan jika forum merasa risih karena ada laporan bahwa Plt Asprov Sulsel saat ini mengambil dana di KONI masih memakai SK lama.

“Kalau dia merasa dia pelaksana yang dipilih dari pusat, kenapa dia mengambil uang untuk melakukan kegiatan dengan SK atas nama ketua lama,” terangnya saat ditemui pada gelar preskon di Jl Anggrek, Rabu, 11 September.

News Feed