English English Indonesian Indonesian
oleh

Kajati Sulsel Buka Kejurnas Karate Antardojo Gojukai Jaksa Agung Cup 2024

FAJAR, MAKASSAR-49 Karate Antardojo Gojukai ikuti Kejuaraan Nasional Karate Antardojo Gojukai yang akan memperebutkan Piala Bergilir “Jaksa Agung Cup”, di JK Arenatorium Olah Raga (GOR) Universitas Hasanuddin (UNHAS), Senin (2/9/2024).

Kejurnas Karate Antardojo Gojukai akan memperebutkan 104 emas, 104 perak, dan 208 perunggu. Kejurnas Karate Antardojo Gojukai yang akan berlangsung pada, 2-3 September 2024, merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Lahir Kejaksaan RI ke-79.

Dalam Kejurnas ini, akan mempertandingkan nomor Kata, Kumite, dan Kata Bunkai yang terbagi dalam 10 kategori yang terdiri dari 104 kelas. Diantaranya Kelas Pra Usia Dini Putra dan Putri, Kelas Usia Dini Putra dan Putri.

Kemudian Kelas Pra Pemula Putra dan Putri, Pemula Putra dan Putri, Cadet Putra dan Putri, Junior Putra dan Putri, Under 21 Putra dan Putri, Senior Putra dan Putri, Veteran Putra dan Putri dan Kelas Best Of the Best Putra dan Putri.

Ketua Umum Karatedo Gojukai Komda Sulsel Agus Salim saat membuka kejurnas tersebut mengatakan, Kejurnas Karate Antardojo Gojukai Jaksa Agung Cup II Tahun 2024 ini, dilaksanakan sebagai rangkaian dalam memperingati Hari Lahir Kejaksaan RI ke-79 2024 pada, 2 September 2024.

“Selain itu, kejurnas ini akan memperebutkan piala bergilir Bapak Jaksa Agung. Dimana penyelenggaraan tahun ini merupakan yang kedua kalinya dilaksanakan dan diikuti oleh utusan 49 Dojo Gojukai dari 11 Komda di Indonesia, “ucap Agus Salim yang juga Kajati Sulsel ini.

Penyelenggaraan Kejurnas Karate Antardojo lanjut Agus, selain untuk mengukur peningkatan kualitas latihan teknik-teknik Karate-Do Gojukai di Dojo masing-masing, kejurnas ini juga sebagai bahan evaluasi dalam melakukan pembinaan prestasi secara bertahap, berjenjang dan berkelanjutan.

News Feed