FAJAR, MAKASSAR – CitraCosmetic dan ERHA Acne Act Makassar sukses menyelenggarakan skincare class Acne Act di CitraCosmetic & Swalayan Perintis, Sabtu (1/9/2024). Acara yang berfokus pada masalah jerawat ini menghadirkan dr. Lulu, Sp.DVE, sebagai narasumber.
Dalam sharing session, dr. Lulu menjelaskan secara detail mengenai berbagai jenis jerawat, faktor penyebabnya, serta langkah-langkah perawatan yang efektif. Selain itu, dia juga memberikan tips memilih produk skincare yang sesuai dengan jenis kulit dan kondisi jerawat.
dr. Lulu juga menekankan pentingnya konsultasi dengan dokter kulit untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
“Setiap orang memiliki kondisi kulit yang berbeda-beda, sehingga perawatan yang dibutuhkan pun berbeda. Konsultasi dengan dokter kulit akan membantu Anda mendapatkan solusi yang paling tepat,” ujarnya.
Marketing Event CitraCosmetic, Indira Nur Shahibah menyatakan, melalui acara ini, pihaknya ingin memberikan edukasi yang benar kepada masyarakat tentang pentingnya merawat kulit sejak dini.
“Jerawat tidak hanya masalah fisik, tetapi juga dapat memengaruhi kepercayaan diri seseorang,” singkatnya.
Sekadar informasi, CitraCosmetic kini telah memiliki empat cabang yang tersebar di Kota Makassar.
Selain itu, perusahaan ini juga telah merambah ke dunia digital dengan membuka toko online di platform Shopee dan TikTok.
Bagi para pelanggan yang ingin mendapatkan informasi terkini mengenai promo dan penawaran menarik, dapat mengikuti akun Instagram resmi @citracosmetic_id.