Andi Asman sendiri mengaku siap menanggalkan jabatannya saat ini asalkan didukung oleh masyarakat. Terlebih lagi, sudah ada beberapa pihak yang mengaku sebagai relawan yang mulai mendorong dirinya maju dan melobi sejumlah partai politik.
Demikian pula dengan Andi Promal Pawi yang dalam beberapa kesempatan juga telah mengutarakan niatnya untuk membangun Bone. Sementara itu, Pj Bupati Bone Andi Islamuddin sudah menyatakan mundur.
Sementara itu, KPU Bone juga telah melakukan sosialisasi PKPU dan tahapan Pilkada mendatang. Sesuai dengan PKPU, pengumuman pendaftaran pasangan calon akan dilakukan pada Sabtu, 24 Agustus 2024, hingga Senin, 26 Agustus 2024. Selanjutnya, pendaftaran dan penelitian persyaratan pasangan calon dilaksanakan pada 27 Agustus 2024 hingga 29 Agustus 2024. Kemudian, penetapan pasangan calon dijadwalkan pada Minggu, 22 September 2024. (an/*)