Lorenzo, yang menggantikan Reinaldo Rueda pada Juni 2022 menegaskan, suasana ruang ganti mereka saat ini sangat bagus. “Para pemain merasa sangat bangga berada di sini dan itu sangat penting,” ujar Lorenzo.
Kubu Kolombia sepertinya tidak tertarik meladeni perang urat saraf lawan mereka. Alih-alih, pelatih Marcelo Bielsa malah memberikan pujian pada Kolombia.
“Kolombia punya lebih dari satu opsi untuk setiap posisi, dan tidak banyak perbedaan antara starter dan pemain pengganti. Pemain Kolombia juga mengalami transformasi karena bermain di liga terbaik dunia dan bersaing secara natural,” katanya dikutip dari Colombia One.
Sorotan khusus Bielsa adalah barisan penyerang Kolombia yang dipimpin Luis Diaz dan James Rodriguez. “Kolombia punya pemain depan yang penting. Kolombia adalah tim dengan banyak penyerang, hal yang jarang terjadi di dunia sepak bola,” ujarnya.
Tapi pelatih berjuluk Si Gila itu jelas tidak bisa diremehkan. Brasil sudah membuktikannya di babak delapan besar. Dengan 10 pemain Uruguay mampu menyingkirkan Selecao lewat adu penalti berkat ketangguhan mereka dalam bertahan sehingga hanya kebobolan satu gol sejauh ini.
Juru taktik yang dikenal luas sebagai salah satu pelatih paling berpengaruh dan mengedepankan keindahan permainan itu juga sudah mengirim pesan bahwa timnya siap meladeni Kolombia. “Kami yakin kami dalam kondisi bagus untuk bermain melawan lawan mana pun,” tegas Bielsa di AP.
Tidak seperti Kolombia yang full team setelah Jefferson Lerma bisa kembali bermain, Uruguay dipastikan tanpa Nahitan Nandez yang mendapat kartu merah dan juga Ronald Araujo yang cedera saat menghadapi Brasil.