FAJAR, MAKASSAR—Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) menggelar sosialisasi beasiswa riset di Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar. Sasarannya adalah seluruh sivitas akademika
di Baruga Baharuddin Lopa, Fakultas Hukum, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Jumat, 21 Juni 2024.
Program yang disosialisasikan terkait Manajemen Talenta dan Beasiswa Doktor Talenta Riset dan Inovasi Nasional.
Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia, Alumni dan Sistem Informasi Prof Farida Patittingi, M.H mengatakan program inovatif yang dihadirkan oleh BRIN, sebagai upaya nyata dalam mendukung peningkatan kapasitas masyarakat termasuk mahasiswa dan dosen.
“Program Manajemen Talenta ini, merupakan langkah strategis melahirkan inovator-inovator yang mampu bersaing di tingkat global,” tuturnya.
Unhas, kata dia, sangat antusias untuk terlibat dalam program peningkatan kapasitas sivitas akademika. Mereka tentu siap berkolaborasi dalam program ini. Mantan Dekan Fakultas Hukum Unhas ini menjelaskan pencapaian yang telah diraih Unhas termasuk pengembangan riset dilakukan oleh para peneliti di Unhas.
Prof Farida berharap, para peserta yang berasal dari dosen, alumni maupun mahasiswa bisa terlibat dalam program inovatif dan beasiswa yang dihadirkan oleh BRIN kerjasama LPDP.
Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Ilmu Pengetahuan dan Teknologi BRIN, Edy Giri Rachman Putra, Ph.D, mengatakan Manajemen Talenta Nasional merupakan rangkaian upaya terstruktur dan berkelanjutan dalam menghasilkan talenta melalui pendekatan makro.