English English Indonesian Indonesian
oleh

Alumni UMI Deklarasikan ILUMI Sebagai Wadah Berkumpul

MAKASSAR, FAJAR– Suasana kebersamaan dan semangat untuk memajukan almamater terasa begitu kental saat sebanyak 13 fakultas di Universitas Muslim Indonesia (UMI) memiliki perwakilan mendeklarasikan Ikatan Alumni Universitas Muslim Indonesia (ILUMI).

Deklarasi tersebut digelar di Taman Firdaus, bagian depan kampus UMI, Jl Urip Sumoharjo, Rabu, 24 April 2024.

ILUMI tersebut dipimpin oleh Richard M Nur, yang juga Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Pertanian UMI periode 2023-2028.

“Ini merupakan momen bersejarah bagi kami. Karena untuk pertama kalinya kami, para alumni dari berbagai program studi, bersatu dalam sebuah ikatan yang kami namakan Ikatan Alumni UMI (ILUMI),” ujar Richard.

ILUMI, yang bertujuan untuk merangkul seluruh alumni UMI di Indonesia, menandai sebuah langkah penting dalam upaya untuk menghapuskan perpecahan dan mempersatukan seluruh komunitas alumni.

“Kami memiliki satu tujuan yang sama, yaitu memajukan UMI menjadi universitas kelas dunia sesuai dengan visi dan misi yang telah ditetapkan oleh kampus,” tambahnya.

Dalam deklarasinya, ILUMI juga menyerukan dukungan seluruh alumni untuk mengimplementasikan program-program yang telah disusun oleh pihak kampus. Termasuk dalam menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi luar negeri.

“Dengan ini, kami ingin menegaskan komitmen kami sebagai pelaku sejarah untuk memajukan almamater kita,” ucapnya.

Kata dia, mereka akan menyampaikan kepada pihak Rektorat bahwa 13 fakultas UMI telah secara resmi mendeklarasikan ILUMI. (wis)

News Feed