BONE, FAJAR — AAS Community menggelar buka bareng di Masjid Umrah Jl Pramuka Kelurahan Ta, Kecamatan Tanete Riattang, Kota Watampone, Bone, Selasa, 2 April 2024.
Dalam kesempatan itu, AAS Community memberikan bantuan mobil layanan sosial dan santunan hafiz Quran untuk masyarakat Kelurahan Ta.
Andi Amar Ma’ruf selaku Founder AAS Community dalam sambutannya mengatakan, Sulsel khususnya Kabupaten Bone, punya segudang potensi yang harusnya dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat.
“Kami berharap dengan hadirnya AAS Community, membawa banyak manfaat untuk masyarakat. Mari kita bersama-sama menebar kebaikan, apalagi di bulan yang penuh berkah ini,” tukas putra Mentan Andi Amran Sulaiman ini.
Sementara itu, Ketua Dewan Penasihat AAS Community, Andi Asman Sulaiman berharap dengan kehadiran AAS Community, membawa banyak manfaat untuk masyarakat Bone.
Ia menegaskan, Andi Amar selaku anggota DPR RI tentu akan berkontribusi besar untuk kesejahteraan masyarakat Bone.
“Mari mempererat silaturahmi, apalagi di bulan yang penuh berkah ini,” kata Andi Asman.
Peraih Satya Lancana Wirayakarya Presiden RI ini juga mengajak, masyarakat untuk memanfaatkan bulan Ramadan dengan memperbanyak berbuat kebaikan, meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, serta mendekatkan diri kepada Allah dengan mengaji dan salat yang khusyuk.
“Alhamdulillah, tiga tahun terakhir ini AAS Community telah bergerak kepada masyarakat untuk melakukan aksi sosialnya. Sesuai motto kami, mari bergerak, sebar kebaikan,” katanya.
AAS Community dikenal aktif melakukan kegiatan aksi sosial kemanusiaannya, baik memberikan bantuan kepada yang terkena musibah, maupun bantuan kepada masyarakat kurang mampu. (an)