English English Indonesian Indonesian
oleh

Kanopi Toko Roti di Maros Ambruk Usai Diterjang Angin Kencang

FAJAR, MAROS-Kanopi toko roti Maros Salenrang di Jalan Poros Maros-Pangkep, Desa Salenrang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, roboh pada Minggu, 4 Februari. Insiden ini terjadi saat hujan deras turun disertai angin kencang.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, satu unit mobil dan satu unit sepeda motor tertimpa kanopi. Kejadian ini mengejutkan para konsumen yang sedang berbelanja, karyawan, serta pengendara yang mencari tempat berteduh saat hujan turun.

Salah satu karyawan Toko Roti Maros, Nurhasanah, menyatakan bahwa saat kejadian hujan turun sangat deras dan disertai angin kencang. “Kejadian itu terjadi tadi sore, sebelum magrib,” katanya.

Nurhasanah menjelaskan bahwa saat kejadian, kanopi tidak langsung roboh. “Tadi tidak langsung roboh, sempat terhenti dulu. Jadi, orang-orang yang sedang berteduh sempat lari ke dalam. Hanya satu mobil dan satu motor yang tertimpa,” ungkapnya.

Dia juga menambahkan bahwa saat kejadian, pemilik mobil tidak berada di dalam kendaraannya. “Sepertinya saat kejadian, pemilik mobil sedang berada di luar,” katanya.

Karyawan dan pembeli yang berada di toko sempat kaget saat kanopi roboh. Sementara itu, pemilik Toko Roti Maros Salenrang, Muhammad Rezky, menyatakan bahwa kanopi yang roboh memiliki panjang kurang lebih 30 meter.

“Kami akan mengganti rugi untuk mobil dan motor yang tertimpa. Sudah kami arahkan ke bengkel, dan nanti biayanya akan kami tanggung,” ujarnya. Muhammad Rezky juga merencanakan untuk mengganti kanopi bagian depan yang roboh dengan menggunakan besi wf. (rin/*)

News Feed