FAJAR, MAKASSAR- Kongres Litigation Law and Legal Practice Student Associates (Legacy) Fakultas Hukum (FH) Universitas Hasanuddin (Unhas) menetapkan Zayyan Rihhadatul Aisy sebagai Direktur Legacy FH Unhas periode 2023/2024.
Mahasiswa Jurusan Ilmu Hukum Unhas ini berharap dengan terpilihnya sebagai direktur lembaga legacy di Unhas, ingin merekonstruksi himpunan khususnya hukum acara di FH Unhas sebagai wadah mahasiswa dalam menggali potensi dan skill yang dimiliki para mahasiswa.
“Untuk target kedepannya, Insya Allah lebih ke upaya untuk rekonstruksi himpunan mahasiswa departemen hukum acara sebagai wadah mahasiswa dalam menggali potensi sebagai insan hukum,” paparnya, Jumat (26/1/2024).
Selain itu, ia juga berharap mahasiswa dapat berkontribusi aktif kedepannya dalam rangka persiapan untuk memasuki dunia profesional setelah dari perguruan tinggi.
“Sehingga, kedepan akan lebih aspiratif dan progresif, dalam rangka terwujudnya yuris yang siap akan dunia praktik profesional,” ujarnya.(fit)