English English Indonesian Indonesian
oleh

Sekolah Tahfiz Ustadz Muhammad Fakhrurrazi Terbakar, Kapolrestabes: Penghuni Semuanya Selamat dan Aman

FAJAR, MAKASSAR-Sekolah Tahfidzul Qur’an Markaz Hijrah Indonesia (STQ MHI) milik Ustadz Muhammad Fakhrurrazi Anshar di Makassar terbakar, Kamis, 18 Mei, malam. Seluruh bangunan beserta isinya hangus dlahap si jago merah. Sekolah yang terletak di Jl Hertasning Makassar itu terbakar sekitar pukul 20.00 Wita.

Saat itu, sebagian besar penghuninya sedang melaksanakan salat Isya di masjid yang tak jauh dari sekolah. Sehingga hanya beberapa orang saja yang masih tinggal.

Salah satunya adalah penjaga sekolah bernama Jalil. Ia menceritakan, bahwa tiba-tiba saja ada api besar yang muncul dari lantai dua.

“Apinya dari lantai dua. Saya waktu itu baru keluar kamar mandi dan kaget lihat sudah ada api,” ujarnya.

“Tidak ada orang, beberapa saja karena sementara pergi ke masjid untuk salat Isya,” sambungnya.

Jalil kemudian berteriak kebakaran, sontak penghuni lainnya kaget dan langsung mengamankan diri dari kobaran api yang mulai mengganas.

“Besar sekali apinya jadi kita lari semua keluar rumah,” terangnya.

Sementara anak-anak sekolahan, kata dia, baru pulang dari salat, lalu kaget melihat sekolah sudah dikerumuni banyak warga. Mereka pun langsung dievakuasi ke tempat aman.

Tidak lama berselang sejumlah mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung berusaha memadamkan api yang sudah berkobar melahap seluruh bangunan dua lantai itu. Informasi mengenai peristiwa kebakaran tersebut diperoleh sekitar pukul 20.15 Wita.

“Kita langsung luncurkan (armada) dari posko terdekat yaitu Timut. Ada empat unit, kemudian melihat situasi yang ada, kita tambahkan armada 7 unit water supply,” ujar Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, Hasanuddin.

News Feed