English English Indonesian Indonesian
oleh

Muh Aras Harap Turnamen Tenis Meja Rektor Cup Sulselbar Asah Mental Sportivitas

FAJAR, MAKASSAR – Ketua Umum Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Sulawesi Selatan, Dr.H.Muhammad Aras, hadir dan membuka Turnamen Tenis Meja Rektor Cup Se-Sulselbar di Aula Univerisitas Megarizky (Unimerz) Makassar, Selasa, 26/07/2022.

Muhammad Aras menyampaikan ucapan selamat atas diselenggarakannya kegiatan positif ajang pencarian bakat olahraga tenis meja ini. Terutama untuk mengasah mental sportivitas yang digagas panitia dari Prodi Pendidikan Jasmani (Penjas) Unimerz.

“Target kemenangan untuk menjadi juara adalah harapan semua peserta, akan tetapi ada hal utama yang perlu dijaga bersama-sama yaitu sportivitas,” pesan Aras yang juga anggota DPR RI ini. Ia berharap lahir bibit-bibit unggul atlet olahraga tenis meja di Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

Sebelumnya Ketua Panitia Muh Fathul Aksyam menjelaskan peserta yang ikut bertanding sebanyak 195 meliputi empat kategori di antaranya kategori umum (beregu dua, tunggal putra dan tunggal putri), kategori U-18 tahun kebawah (tunggal putra dan tunggal putri), kategori U-14 tahun kebawah (tunggal putra dan tunggal putri) dan kategori Dosen dan Mahasiswa (ganda campuran).

Adapun hadiah berupa uang pembinaan dan piagam penghargaan. Hadir Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Islam Unimerz Dr.H.Alimuddin yang juga Ketua Umum Kerukunan Keluarga Turatea (KKT), seluruh Wakil Rektor dan Dekan FKIP Dr.Malik Iskandar, ketua KONI Makassar di wakili Dr. Hasyim, M.Pd bidang pembinaan dan prestasi.

Turnamen Tenis Meja dibuka Wakil Rektor III Unimerz Dr.Jalal, M.Pd ditandai pemukulan bola pertama sebagai tanda dimulainya turnamen oleh ketua Umum PTMSI Sulsel bersama Ketua pembina Yayasan. Keseruan terjadi ketika panitia meminta Ketua Umum PTMSI Muh.Aras sparing dengan penanggung jawab kegiatan sekaligus dosen Penjas Unimerz. Hasnah. Akhirnya permainan

Turut mendampingi rombongan Anggota DPR RI Fraksi PPP Dapil Sulsel II, Tenaga Ahli Hamka Anas, Masykur Thahir Tim Sahabat Aras. (nrsn/*)

News Feed