English English Indonesian Indonesian
oleh

Suporter PSM Peringati Dua Tahun Robohnya Stadion Mattoanging

MAKASSAR, FAJAR-Sebanyak 42 orang dari kelompok Suporter PSM, Red Gank memadati Fly Over. Mereka melakukan Aksi Malam Renungan, Minggu, 22 Mei 2022. Ini mengenang dua tahun robohnya Stadion Mattoanging, 21 Oktober 2020 lalu.

Deputi Mendagri Red Genk sangat menyayangkan pemerintah belum membangun stadion ini. “Kami tak ingin di janji-janji saja, kami butuh pembuktian terhadap pembangunan Stadion Mattoangin,” ungkapnya.

Bagi mereka, Liga akan segera bergulir, tetapi klub kebanggaan Makassar, PSM belum punya stadion. “Kami takutkan jika tender ini tak selesai sampai Pilgub, maka banyak politikus yang memanfaatkannya sebagai peluang modus,” ucapnya.

Bagi Fajri, sudah banyak janji yang ia dapat terhadap pembangunan stadion. Tetapi, sampai saat ini tak menuai titik terang. Sementara kondisi stadion saat ini menjadi lahan penitipan material Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Losari dari PT Weskita Karya. “Belum lagi proyek tender stadion gagal dua kali,” jelasnya.

Sementara itu, Pemprov Sulsel masih bergelut dengan dokumen tender untuk pembangunan stadion ini. Proyek ini akan dilelang untuk ketiga kalinya. Skema tender diubah dari tender konvensional. Kini target sekali tender yaitu perencanaan, DED dan Konstruksi. “Jadi perlu ditinjau design and build itu jadi desain konvensional, dipisah kayak biasa (agar tidak kembali gagal),” ujar Kepala Bidang (Kabid) Humas Pemprov Sulsel, Sultan Rakib.

Pemprov Sulsel juga melibatkan Aparat Penegak Hukum (APH) untuk mengawasi proses tender ini. “Ini petunjuk Korpsupgah KPK dan BPKP. Jadi Pemprov sangat berhati-hati,” terang Sultan, Jumat, 20 Mei. (bib-an/ham)

News Feed