English English Indonesian Indonesian
oleh

Gelar “BerKRIYAsi” di Makassar, BTN Konsisten Perkuat Pengembangan UMKM Daerah

MAKASSAR, FAJAR — Sukses digelar di Sarinah,Jakarta pada 17-20 Oktober 2024, Bazar UMKM untuk Indonesia : BerKRIYAsi hadir kembali di Trans Studio Makassar, tanggal 24-27 Oktober 2024.

BerKRIYAsi menampilkan ragam produk unggulan karya UMKM mitra binaan 6 BUMN yaitu Pegadaian, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk, Angkasa Pura Indonesia, PT semen Indonesia Tbk (SIG), dan PT. Biro Klasifikasi Indonesia (Persero).

Semua UMKM mitra binaan peserta BerKRIYAsi sudah onboard di marketplace padiumkm.id sebagai Marketplace B2B yang diinisiasi oleh Kementerian BUMN.

Regional Office Head BTN Paulus Hes mengatakan, UMKM menjadi tulang punggung ekonomi nasional yang menciptakan lapangan pekerjaan dan menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat secara luas. Sebagai bentuk komitmen perseroan mendukung UMKM, BTN mendorong upaya promosi produk-produk lokal di berbagai daerah, kali ini melalui gelaran BerKRIYAsi di Makassar.

“BTN merasa bangga dapat memberikan dukungan yang konsisten kepada UMKM nasional, termasuk di Makassar, salah satu kota yang dikenal sebagai pusat perdagangan dan ekonomi daerah. Sebagai bank BUMN, BTN turut berperan aktif dalam menggerakkan ekonomi di daerah dengan menyalurkan pembiayaan kepada UMKM, sehingga produk-produk buatan lokal mampu bersaing di skala nasional bahkan global,” ujar Paulus di Makassar, Kamis (24/10)

Adapun, dalam bazar tersebut, BTN menghadirkan UMKM binaan yang memproduksi produk kerajinan khas makassar, toraja, dan beberapa daerah lainnya.

Siap menyambut pengunjung sejak Kamis 24 Oktober 2024, BerKRIYAsi menjadi wahana belanja yang menyenangkan bagi para pecinta pernak-pernik aksesoris dan perhiasan (wearables), dekor rumah, busana tenun, batik, bordir, hasil anyaman, tas dan sepatu dan lainnya. Simbolis peresmian pembukaan pada Jumat 25 Oktober akan dimeriahkan dengan Penampilan panggung hiburan spesial dari Paramuda Band dan Sanggar Sejati.

News Feed