English English Indonesian Indonesian
oleh

Eks Striker PSM Makassar Dilirik Klub Luar Negeri, Kemungkinan Jepang atau Arab Saudi

SOLO, FAJAR- Eks penyerang PSM, Ramadhan Sananta, mendapat kabar baik. Klub luar negeri meliriknya.

Pemain yang kini membawa PSM juara musim 2022/2023 itu mengakui dirinya tengah dibidik oleh klub luar negeri, namun tak mau menyebutkan negaranya. Ramadhan Sananta termasuk salah satu penyerang berbakat yang dimiliki Indonesia.

Dia saat ini sudah menjadi andalan untuk klubnya, Persis Solo, meski kerap tersisih di Timnas Indonesia. Usianya baru 21 tahun dan punya potensi berkembang lebih baik.
Ramadhan Sananta pun berpeluang melakukan itu jika abroad alias berkarier di luar negeri. Apalagi dia kini diketahui sudah berhasil menarik minat salah satu klub luar Indonesia.

“Ini (ketertarikan klub luar negeri) ada sih. (Dari Benua) Asia,” kata Ramadhan Sananta dilansir Jawa Pos (grup FAJAR), Rabu, 23 Oktober 2024.

Sananta sendiri tak menutup kemungkinan untuk abroad. Dalam hati kecilnya, dia mengaku sangat ingin merasakan bermain sepak bola dan berkompetisi di luar Indonesia. Hanya saja, dia sulit mewujudkannya dalam waktu dekat karena masih terikat kontrak dengan Persis Solo.

Sananta menghormati ikatan itu yang baru akan berakhir pada Mei 2025 mendatang. Selain itu, dia juga fokus membantu Laskar Sambernyawa di Liga 1 2024-2025. Apalagi Persis saat ini terdampar di papan bawah klasemen sementara.

Persis Solo diketahui menempati posisi ke-14 dalam klasemen sementara. Mereka baru mengoleksi tujuh poin, hasil dari dua kemenangan, satu seri, dan lima kekalahan dari delapan pertandingan.

“Saya lebih fokus ke Persis Solo dulu. Karena kan masih ada kontrak, kita kan nggak bisa apa-apa. Walaupun mereka mau, tapi kan kontrak saya habis Mei,” kata Sananta.

News Feed