FAJAR, GENOA–Juventus kembali ke jalur kemenangan dengan mengalahkan Genoa. Dalam laga pekan keenam Serie A hari ini, Si Nyonya Tua menang tiga gol tanpa balas di kandang lawan.
Dusan Vlahovic mencetak brace alias dua gol termasuk satu dari titik penalti. Satu gol lainnya disumbangkan winger anyar Bianconeri, Francisco Conceicao.
Dengan hasil ini, Juventus langsung naik ke puncak klasemen. Mengoleksi poin 12, mereka menggeser klub sekotanya, Torino dengan keunggulan satu angka.
“Jelas, kami memiliki bek yang kuat, tetapi ini adalah usaha tim dan kami menjaga clean sheet berkat kemurahan hati semua pemain yang bekerja sama,” kata Pelatih Juventus, Thiago Motta di DAZN.
Ia menegaskan, timnya bekerja sangat keras dan terlihat ambisius. Sikap itu menurut legenda Inter Milan tersebut sangat diperlukan untuk bersaing di Serie A.
“Mereka ingin merebut bola kembali terlebih dahulu dan kemudian mempertahankan gawang kami. Itu adalah pendekatan penting bagi tim yang ambisius,” ujarnya. (amr)