FAJAR PANGKEP— Tim pengabdian Kepada Masyarakat dari Universitas Muslim Indonesia (UMI) kembali terjun untuk memberikan pelatihan kepada masyarakat.
Kali ini diketuai oleh Dr. Andi Maslia Tenrisau Adam, SP., M.Si, bersama anggota TsalisKurniawan, SE., M.Sc dan Andi Hamdillah, S.Pi., M.Sc. Turut ikut dua orang mahasiswa yaitu Nurul Fitri dan Arini Dwi Wardini.
Mereka melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di DesaTamangapa, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep. Dimulai sejak 28 Juli sampai 16 September 2024.
Ketua Tim PKM UMI di Desa Tamangapa, Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep, Dr. Andi Maslia Tenrisau Adam mengatakan jika kegiatan tersebut didanai oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Dirjendiktiristek) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Teknologi.
“Kegiatan pengabdian dilaksanakan pada kelompok perempuanpengikat rumput laut (KWPR Mandiri),” ucapnya.
Ada tiga aspek penting yang menjadi fokus pada pelatihan untuk perempuan pengikat rumput laut di desa tersebut, yaitu pembuatan abon rumput laut, pemasaran digital, dan pembukuan sederhana.
“Kami lakukan Pelatihan Pembuatan Abon Rumput Laut, bertujuan untuk meningkatkan keterampilanperempuan dalam memproses rumput laut menjadi produk abonyang bernilai jual tinggi,” ucapnya.
Dalam pelatihan ini, peserta diajarkanteknik pembuatan abon rumput laut yang meliputi proses pemilihan bahan baku, pengolahan, hingga pengemasan.
“Diharapkan, dengan keterampilan ini, mereka dapat menambahnilai ekonomis dari rumput laut yang selama ini hanya diolahmenjadi produk yang kurang bernilai,” ucapnya.