FAJAR, PAREPARE — Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare, Erna Rasyid Taufan (Erat) dan Rahmat Syamsu Alam (RSA) yang mengusung tagline Erat-Bersalam terus mendapatkan dukungan dari masyarakat maupun tokoh masyarakat Parepare.
Kali ini, dari politisi senior Andi Appe Makkarumpa. Meskipun, beberapa kalangan memandang bahwa kehadiran pemimpin wanita menjadi suatu permasalahan tersendiri di suatu daerah dan ada larangan dalam Al-Qur’an.
Namun, Andi Appe Makkarumpa menegaskan pada dasarnya perempuan juga memiliki hak yang sama dengan laki-laki terutama dalam menduduki kursi kepemimpinan, baik wali kota ataupun bupati.
Hal ini ditegaskan Andi Appe Makkarumpa, mantan Anggota DPRD tiga periode saat menghadiri Erat Bersalam Menyapa dengan Cinta di Jl Andi Sinta, Minggu, 8 September 2024.
“Di sini saya ingin menegaskan dan punya keberanian bahwa di dalam Al-Qur’an tidak ada satupun ayat yang melarang seorang perempuan menjadi pemimpin pada suatu negara. Kecuali jika negara tersebut negara islam. Tapi negara yang berdasarkan pancasila Republik Indonesia sebagai negara Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghafur, itu halal,” tegas Andi Appe.
Lanjut Puang Appe, sapaan karibnya, menegaskan bahwa sepanjang tidak ada pengharaman kepada yang halal, tetap halal.
Penegasan ini disampaikan Andi Appe untuk menjawab permasalahan pro-kontra tentang kepemimpinan perempuan setelah Erna Rasyid Taufan menyatakan maju dalam kontestasi Pilkada Parepare 2024.
Andi Appe mencontohkan di daerah lain, seorang perempuan bermunculan untuk menjadi seorang pemimpin. Kata dia, dalam rumah tangga memang memiliki dua struktur rumah tangga, yaitu pemimpin utama dan kepala pemimpin utama.