English English Indonesian Indonesian
oleh

Film “Laskar Ayam Jantan” Gambarkan Perjuangan Rakyat Gowa

FAJAR, MAKASSAR-Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79, warga Kelurahan Pandang-pandang, Kabupaten Gowa, turut ambil bagian dalam perayaan dengan menggelar acara ramah tamah yang penuh makna.

Acara yang diorganisir oleh para pemuda dan pemudi setempat ini mengusung tema “Bangsa yang Besar adalah Bangsa yang Menghargai Jasa Pahlawannya,” dengan menampilkan berbagai bakat anak-anak Pandang-pandang di atas panggung.

Menghidupkan kembali semangat perjuangan, salah satu penampilan teatrikal yang mengesankan adalah aksi perjuangan merobek bendera Belanda, yang berhasil membawa penonton kembali mengenang jasa para pahlawan.

Namun, acara utama yang paling ditunggu-tunggu adalah pemutaran film “Laskar Ayam Jantan,” sebuah film yang menggambarkan perjuangan rakyat Gowa dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Antusiasme warga sangat terlihat saat ratusan orang memadati lokasi pemutaran film tersebut. Salah satu penonton yang hadir menyatakan ketertarikannya setelah melihat potongan film yang beredar di media sosial.

“Filmnya ini ditunggu, pak, karena di potongan filmnya yang diupload orang-orang bagus sekali, jadi itumi penasaran sama tidak terlalu bagaimana ji kalau hanya penampilan, tapi film yang mau dinonton,” ujarnya.

Produser film “Laskar Ayam Jantan,” Amriyani Dg Taco, mengungkapkan rasa syukurnya atas suksesnya acara tersebut. “Saya sangat bersyukur dengan suksesnya acara tadi malam. Tentunya saya berharap ke depannya anak muda di Pandang-pandang bisa lebih bersinergi dan tetap kompak agar kita bisa membuat acara yang lebih meriah lagi,” ungkap Amriyani Dg Taco dalam wawancara terpisah.

News Feed