English English Indonesian Indonesian
oleh

Kanwil DJPb Sulsel “Goes to Campus” di Institut Nitro

FAJAR, MAKASSAR-Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar kegiatan “Treasury Goes to Campus” di kampus Institut Bisnis dan Keuangan Nitro pada Rabu, 29 Mei 2024. Acara ini bertempat di Aula Alwi Hamu dengan tema “Peran APBN dalam Pembangunan Infrastruktur Konektivitas Wilayah di Sulawesi Selatan”.

Rektor Institut Nitro, Moh. Hatta, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting diketahui oleh civitas akademika agar mahasiswa dapat mengawal APBN guna terwujudnya pembangunan yang tepat sasaran dan menghindari penyelewengan.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Perbendaharaan (Kanwil DJPb) Provinsi Sulawesi Selatan, Supendi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk lebih mendekatkan Kementerian Keuangan, khususnya Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb), kepada mahasiswa. Hal ini dilakukan untuk mendukung kebijakan pengelolaan keuangan negara. “Kami memilih Institut Bisnis dan Keuangan Nitro sebagai lokasi kegiatan ini untuk memperluas jangkauan informasi peran APBN yang selama ini disampaikan hanya kepada kampus-kampus milik pemerintah,” ujarnya.

Dalam kegiatan ini juga terdapat pemaparan materi dan diskusi yang dibawakan oleh: Ankasuwantoro (DJPb) dengan tema “Peran APBN di Sulawesi Selatan”, Dr. Agussalim, S.E., M.Si., Local Expert Fiskal dan Ekonomi Sulsel dengan tema “Peran APBN dalam Infrastruktur Konektivitas Darat, Teknologi Informasi dan Komunikasi” dan Dr. Moh. Hatta Alwi, S.E., M.Si., Rektor Institut Nitro dengan tema “Peran Civitas Akademika dalam Menjaga Output/Hasil APBN”.

News Feed