English English Indonesian Indonesian
oleh

Didaulat Jadi Inspektur Upacara Pelepasan Lulusan PIP, AIA: Pelaut Jadi Ujung Tombak Wujudkan Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia

FAJAR, MAKASSAR — Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar menggelar penutupan dan pelepasan lulusan diklat pelaut ANT/ATT I, II, III, IV, dan V, Rabu, 15 Mei 2024.

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) didaulat sebagai inspektur upacara. Ia menuturkan, bahwa pelepasan diklat pelaut ahli nautika/teknika tingkat I PIP Makassar untuk program peningkatan sebanyak 326 perwira siswa yang merupakan generasi penerus dan sebagai pengawal maritim Indonesia.

“Mereka semua akan menjadi ujung tombak dalam mewujudkan cita-cita Indonesia sebagai ‘Poros Maritim Dunia’,” ucapnya.

Ketum Kadin Sulsel ini juga mengatakan, bahwa dia dapat merasakan euforia kebahagiaan yang muncul dari wajah dan dari seluruh pancaran kata-kata, baik perwira transportasi laut maupun para orang tua/keluarga yang hadir.

“Kami ucapkan selamat kepada semua yang hadir. Saya juga ingin menyampaikan selamat dan ucapan terima kasih kepada seluruh dosen/pengajar/instruktur PIP Makassar yang telah hadir pada pagi hari ini dan telah melihat hasil dari proses belajar dari seluruh perjuangan peserta didiknya yang telah dapat dilepas dan ditutup pada hari ini,” terangnya.

Bendahara Umum DPN HKTI ini menambahkan, bahwa pada tahun 2015, 193 negara mengadopsi agenda pembangunan berkelanjutan 2030 dan Sustainable Development Goals (SDGs) atau tujuan pembangunan berkelanjutan. Agenda ini menyerukan tindakan semua negara untuk memberantas kemiskinan dan mencapai pembangunan berkelanjutan pada tahun 2030 di seluruh dunia.

News Feed