English English Indonesian Indonesian
oleh

Rektor UNM Terpilih Prof Karta Jayadi Ajak Semua Bersatu demi UNM yang Lebih Baik

MAKASSAR, FAJAR — Rektor UNM terpilih, Prof Karta Jayadi menyampaikan terima kasih kepada civitas akademika UNM atas doa, dukungan, dan kepercayaan yang telah memilihnya. Prof Karta merupakan Rektor UNM periode 2024-2028.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Rektor Prof Husain Syam atas bimbingan dan kebersamaannya selama dua periode mendampinginya. Demikian pula kepada panitia pelaksana pemilihan Rektor UNM. Sehingga pemilihan ini dapat terlaksana dengan suasana kekeluargaan, kondusif, dan memperlihatkan pelaksanaan dan pemilihan semakin berkualitas,” ucap Wakil Rektor II UNM ini, Senin, 6 Mei 2024.

“Meskipun cukup melelahkan, karena proses demokrasi yang demikian ketat dengan masing-masing pendukung fanatik, namun semuanya berakhir dengan terpilihnya saya sebagai calon rektor dengan perolehan 54 suara,” sambungnya.

Menurutnya, perbedaan pilihan dalam berdemokrasi, mau tidak mau kita harus hadapi dengan kesadaran akan kalah atau menang. Namun akhirnya semua tahapan dapat dilewati dengan baik.

Sehingga melalui kesempatan ini, ia mengajak semua pihak menghilangkan dikotomi berbeda pilihan, perbedaan cara pandang dan figur.

“Hari ini, saya nyatakan (pilrek) sudah selesai. Mari kita bersatu, bergandengan tangan untuk cita dan visi besar UNM lebih baik ke depan.

Selama dua periode bersama Bapak Rektor UNM Prof Husain, saya banyak belajar. Mulai dari manajemen, pengelolaan kampus dan model kepemimpinan yang dibutuhkan, saya paham anatomi dan sosiologis di kampus ini. Sehingga saya ingin berterima kasih atas tempaan dan kerja sama Bapak Prof Husain,” urainya.

News Feed