MAKASSAR, FAJAR — Manajemen Hotel Royal Bay Makassar buka puasa bersama anak yatim piatu, Jumat, 15 Maret 2024.
Ratusan anak yatim diundang, dari dua panti asuhan yang berbeda, Panti Asuhan Nahdiyat dan Panti Asuhan Ummu Aiman. Buka puasa digelar di Auburgine Resto dan area outdoor Splash Royal Bay Makassar
General Manager (GM) Hotel Royal Bay Makassar, Darwinsyah mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk menyebarkan kebahagiaan dan berbagi rezeki kepada anak yatim.
Apalagi puasa bersama anak yatim kali ini dihadiri dan dimeriahkan oleh Rizdal
Hady Putra, talent sulap dari Indonesian Got Talent 2022.
“Rizdal menghibur anak-anak panti dengan performance sulap yang memukau,” ucapnya.
Pihaknya juga mengundang Muliadi Abd Mudir sebagai pengisi acara buka puasa bersama untuk menampilkan pertunjukan boneka yang sangat menghibur.
“Tak ketinggalan dan tidak lupa juga kami menghadirkan Ustaz Chaidir Al Bandari SQ, SHI untuk memberikan kajian sambil menunggu waktu buka puasa,” tambahnya.
Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis santunan untuk anak yatim oleh manajemen Hotel Royal Bay Makassar.
“Santunan tersebut kami berikan untuk 50 anak yatim,” sebutnya.
Sementara untuk tema buka puasa “Agak Laen”, terinspirasi dari film horor komedi Indonesia.
Selama Ramadan, Royal Bay Makassar menyajikan 112 menu makanan dan minuman yang akan bisa dinikmati oleh para tamu.
Darwinsyah menjelaskan, pihaknya sengaja memilih konsep yang berbeda agar para tamu merasakan suasana yang berbeda di Ramadan kali ini.