English English Indonesian Indonesian
oleh

Lolos 8 Besar Liga Champions, Xavi Langsung Sindir Pengeritik: Sekarang Bagaimana?

FAJAR, BARCELONA—Barcelona mengamankan tempat mereka di perempat final Liga Champions setelah gol Fermin Lopez, Joao Cancelo dan Robert Lewandowski membawa kemenangan 3-1 atas Napoli di leg kedua babak 16 besar.

Keberhasilan itu digunakan Xavi untuk menyindir para pengeritiknya.

“Orang-orang tidak mempercayai saya; [mereka mengatakan] saya akan kehilangan ruang ganti. Kami menerima kritik yang tidak adil, terlalu banyak tekanan pada pemain: ultimatum, hidup atau mati,” katanya di Mirror.

“Saya bahkan membaca bahwa kami adalah bahan lelucon di Liga Champions. Dan sekarang bagaimana?” lanjut sang legenda.

Ini pertama kalinya dalam empat tahun Barca lolos ke babak perempat final. Mereka kalah dari Paris Saint-Germain di babak 16 besar 2021 sebelum gagal lolos dari babak penyisihan grup di dua musim berikutnya.

Xavi sendiri sudah dipastikan akan mundur pada musim panas. Pasca pengumuman itu, Barcelona belum pernah kalah.

Mereka telah menang lima kali dan seri dua kali dari tujuh pertandingan La Liga mereka dalam periode tersebut. Meski begitu, mereka tertinggal  delapan poin dari pemimpin klasemen Real Madrid.

“Kami bermain lebih baik dibandingkan tahun lalu. Kami memahami hal-hal tertentu dengan lebih baik. Terlepas dari hasil, apa yang dilakukan tim ini patut mendapat banyak pujian. Ini adalah momen untuk berbangga dan menghargai apa yang telah kami lakukan,” tegasnya. (amr)

News Feed