FAJAR, MAKASSAR – Pemungutan suara di TPS 40 Kelurahan Kassi-kassi, Kecamatan Rappocini mulur satu jam setengah. Sejatinya pemungutan suara dimulai pukul 07.00 Wita, namun baru dimulai pukul 08.30 Wita.
Salah satu petugas KPPS pun telah menyampaikan permohonan maafnya. Keterlambatan tersebut diakui akibat logistik dari kelurahan (PPS) baru tiba di TPS pada 7.30 Wita.
“Kami sampaikan permohonan maaf karena harus menunggu. Keterlambatan ini karena logistik lambat dari kelurahan,” ujar salah satu petugas TPS.
Akibatnya, berdasarkan pantauan FAJAR, warga menumpuk di TPS hingga ada yang tidak mendapat tempat duduk dan harus menunggu di luar TPS. (mum)