English English Indonesian Indonesian
oleh

Tekan Angka Pengangguran Terbuka Melalui Program Magang

“Kita bekerja sama dengan BPJS Kesehatan memberikan ruang memahami apa yang mereka inginkan, melahirkan SDM yang betul-betul paripurna, dalam menyongsong Indonesia emas,” ujarnya.

Kemudian melalui program magang ini juga dapat langsung dilakukan screening dilihat dari mahasiswa magang tersebut yang memiliki kualifikasi. Sehingga tentunya nanti akan dipilih jika ada rekrutmen di BPJS Kesehatan.

“Jadi ibaratnya mendapatkan kartu prioritas atau memiliki nilai tambah bagi dia untuk dipilih langsung menjadi pegawai, sehingga ini sangat menguntungkan karena ini adalah bagian dari program untuk kita membangun link and match antara dunia kerja dengan dunia pendidikan agar dua-duany bisa memberikan manfaat,” terangnya.

Kata dia, ini merupakan program yang akan terus dievaluasi dan dikembangkan, kalau ini baik tentunya akan dikembangkan di masa-masa yang akan datang dan bahkan kalau misalnya lebih baik lagi akan dilakukan evaluasi kira-kira perbaikan apa yang harus dilakukan termasuk dengan pembenahan informasi.

Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum BPJS Kesehatan, Andi Afdal menjelaskan SDM merupakan salah satu komponen utama yang harus dikelola dengan baik agar organisasi dapat adaptif terhadap tantangan zaman. Pengelolaan SDM bukan hanya dimulai dengan memperhatikan pola reward and punishment, namun juga mempersiapkan employee journey, pengembangan kompetensi, dan karier.

“Makanya untuk menciptakan SDM yang berdaya saing tinggi di dunia kerja, kami meluncurkan program magang melalui JKN Apprenticeship Program,” katanya Kemudian sebagai bagian dari pengelolaan SDM, pihaknya senantiasa berkomitmen penuh untuk menciptakan lulusan yang siap menghadapi dunia kerja. Program ini bertujuan untuk mendapatkan pembelajaran dunia kerja dan pengembangan kompetensi untuk turut berkontribusi dalam Program JKN. (sae/lin)

News Feed