FAJAR, MAKASSAR-Emas merupakan salah satu aset investasi yang telah eksis sejak lama. Meskipun saat ini tawaran produk investasi semakin beragam, investasi emas masih menjadi pilihan yang menguntungkan dan menjanjikan.
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk melakukan investasi emas. Seperti, dengan membeli perhiasan emas, membeli logam mulia dalam bentuk emas batangan, atau membuka tabungan emas. Tentunya setiap bentuk investasi emas memiliki karakteristik yang berbeda.
Bank Alinma juga terus mengukuhkan kehadirannya di Kota Makassar dengan merilis produk terbaru mereka, Cicil Emas, yang diberi nama Alinmasku.
PLT Pemasaran dan Perkembangan Produk Bank Alinma Try Aswandy menjelaskan bahwa Alinmasku, yang merupakan singkatan dari Alinma Emasku, adalah produk unggulan Bank Alinma yang dirancang khusus untuk memberikan solusi investasi yang mudah diakses dan dapat diandalkan bagi masyarakat di Kota Makassar.
“Dengan meluncurkan Alinmasku, Bank Alinma memberikan opsi menarik bagi masyarakat yang ingin menyimpan nilai kekayaan mereka,” katanya.
Try Aswandy menuturkan bahwa produk Alinmasku hadir dengan beragam pilihan dengan jangka waktu dan suku bunga rendah yaitu mulai dari 3 persen, hal ini memungkinkan masyarakat untuk berpartisipasi dalam pasar emas dengan mudah.
Mulai dari pembelian emas batangan hingga rencana investasi periodik, bank ini berkomitmen memberikan fleksibilitas kepada nasabahnya sesuai dengan kebutuhan dan tujuan investasi masing-masing.
“Salah satu keunggulan produk Alinmasku adalah memberikan akses kemudahan untuk masyarakat agar mereka melek dalam investasi yang aman dan tepat khususnya kepemilikan emas logam mulia,” lanjutnya.
Try menambahkan bahwa grafik kenaikan harga emas yang meningkat 13 persen per tahunnya, sehingga pihaknya optimis bisa menjadi The Best Product di Bank Alinma.
“Saat ini Bank Alinma menjalin kerjasama strategis dengan PT. Antam Tbk, perusahaan tambang emas terkemuka di Indonesia,” tambahnya.
PT. Antam Tbk, yang dikenal sebagai Aneka Tambang, memiliki reputasi sebagai produsen emas berkualitas tinggi dan diakui secara internasional. Kolaborasi dengan PT. Antam Tbk memastikan bahwa Bank Alinma dapat menyediakan emas dengan kualitas yang terjamin, dan memberikan keyakinan tambahan kepada para nasabahnya terkait kepemilikan mereka.
“Dengan harga emas yang cenderung stabil, produk Alinmasku dari Bank Alinma tidak hanya menjadi pilihan investasi yang aman tetapi juga dapat dianggap sebagai alat untuk melindungi nilai aset di masyarakat.” kata Direktur Bank Alinma Halida.
Stabilitas harga emas merupakan faktor kunci yang menjadikan emas sebagai salah satu lindung nilai yang diandalkan, terutama dalam menghadapi fluktuasi ekonomi dan ketidakpastian pasar global.
Halida menambahkan bahwa keberadaan produk Alinmasku ini mencerminkan komitmen Bank Alinma untuk memberikan inovasi produk yang relevan dengan kebutuhan masyarakat di Kota Makassar.
Dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya berinvestasi, produk ini diharapkan menjadi solusi yang populer di kalangan nasabah yang mencari cara untuk melindungi dan mengembangkan kekayaan mereka.
“Bank Alinma Kota Makassar melalui produk Alinmasku menawarkan jalan yang kokoh bagi nasabah untuk membangun portofolio keuangan yang tangguh dan berkelanjutan,” tambahnya. (ams)